Kunjungi GIli Trawangan, Gubernur NTB: Melihat Lahan PT GTI Sambil Mendengar Harapan Masyarakat

- 1 Agustus 2021, 05:10 WIB
Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Zulkieflimansyah mengunjungi Gili Trawangan, Pada 31 Juli 2021.
Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Zulkieflimansyah mengunjungi Gili Trawangan, Pada 31 Juli 2021. /Facebook.com/@Bang Zul Zulkieflimansyah

Oke Bima - Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Zulkieflimansyah mengunjungi Gili Trawangan. 

Kunjungan gubernur tersebut untuk melihat secara langsung tanah yang dikontrakkan ke PT Gili Trawangan Indah (GTI) yang sedang disengketakan masyarakat Gili.

"Berkunjung dan melihat langsung lahan 65 Ha yang dikontrakan dengan PT GTI di Gili Trawangan," kata Zul sebagaimana dikutip oleh Okebima.com dari postingan akun Facebook Bang Zul Zulkieflimansyah yang diunggah, Sabtu 31 Juli 2021.

Baca Juga: Keluhkan Nasib Petani Tembakau, Koalisi Bersama Petani Tembakau Lombok Menghadap Gubernur NTB

Lanjutnya, di Gili Trawangan Zul juga mendengarkan masukan dan harapan masyarakat. 

Untuk diketahui, sejak lahan dikuasai oleh PT GTI masyarakat di sekitar Gili Trawangan merasa tidak aman, sehingga masyarakat bereaksi. 

Untuk itu, Zul memberikan jaminan bahwa masalah di Gili Trawangan tersebut akan segera selesai dan masyarakat tentunya akan tetap dilindungi dan aman. 

Baca Juga: Harapan Petani Sapi Bima Pupus, Pelaku 'Ridwan' Ingkar Janji Lagi

"Insya Allah masalah ini akan selesai dengan baik. Masyarakat Insya Allah akan dilindungi dengan baik dan harus merasa aman," ujarnya.

Halaman:

Editor: Zainul Abidin


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x