CEK FAKTA: Aqsa Bocah Selamat dari Kecelakaan Balikpapan. Sementara Kedua Orang Tuanya Tewas, Hoax atau Fakta?

- 22 Januari 2022, 07:15 WIB
CEK FAKTA: Aqsa Bocah Selamat dari Kecelakaan Balikpapan. Sementara Kedua Orang Tuanya Tewas, Hoax atau Fakta?
CEK FAKTA: Aqsa Bocah Selamat dari Kecelakaan Balikpapan. Sementara Kedua Orang Tuanya Tewas, Hoax atau Fakta? /Twitter.com/@txtbpn

OKE BIMA - Peristiwa duka membuka tahun 2022 yaitu kecelakaan Balikpapan. Kecelakaan maut itu terjadi tepatnya di Muara Rapak, Kota Balikpapan, 21 Januari 2022 kemarin.

Dilansir Okebima.com dari cuitan video akun Twitter @Hilmi28, Jumat 21 Januari 2022, detik-detik kecelakaan Balikpapan itu ditangkap oleh CCTV.

Dalam video tersebut, kecelakaan Balikpapan itu dipicu oleh sebuah truk tronton berkelir coklat tiba-tiba melaju dengan cepat di jalan menurun saat lampu merah.

Baca Juga: Warga Bima Lolos dari Kecelakaan Maut di Balikpapan. Namanya M Yamin, Begini Kondisinya Sekarang?

Ternyata truk tronton lempas kendali itu remnya blong. Sehingga menghantam sejumlah kendaraan yang tengah berhenti di lampu merah dari arah belakang.

Kronologi Kecelakaan Maut di Balikpapan yang Tewaskan Sejumlah Pengendara.
Kronologi Kecelakaan Maut di Balikpapan yang Tewaskan Sejumlah Pengendara.

Kecelakaan maut di Balikpapan itu pun tak bisa dibendung. Empat orang tewas dan puluhan lain ada yang luka hingga kritis.

Baca Juga: Picu Kecelaakaan Maut di Balikpapan, Truk Tronton Berat Muatannya 20 Ton. Ini Isi Muatannya!

Namun ada bocah yang bernama Aqsa yang menuai perhatian netizen. Pasalnya bocah yang genap berumur lima tahun di bulan April ini merupakan korban selamat dari kecelakaan maut itu.

Foto Aqsa beredar di media sosial. Kendati ia menumpangi Daihatsu Ayla KT 1887 NT berwarna merah yang diseruduk truk kontainer bermuatan 20 ton kapur pembersih saat kecelakaan.

Informasi yang beredar, ternyata Aqsa lolos dari maut, namun kedua orang tuanya tewas dalam kecelakaan maut tersebut.

Nasib Seorang Anak yang Masih Mencari Orangtuanya Dalam Kecelakaan Maut Balikpapan
Nasib Seorang Anak yang Masih Mencari Orangtuanya Dalam Kecelakaan Maut Balikpapan

Kendati kabar itu simpang siur namun viral. Tim Cek Fakta Okebima.com mencari kebenaran kabar tersebut.

Tim berhasil menghimpun data penting. Terutama asal daerah dari orang tua Aqsa.

Diketahui, kedua orang tua Aqsa tersebut bernama M Yamin dan ibunya bernama Marwiyah. Mereka asal Kelurahan Ntobo, Kota Bima, NTB.

Warga Bima Lolos dari Kecelakaan Maut di Balikpapan. Namanya M Yamin, Begini Kondisinya Sekarang?
Warga Bima Lolos dari Kecelakaan Maut di Balikpapan. Namanya M Yamin, Begini Kondisinya Sekarang? @Sakral

Kabar terlibatnya Aqsa bersama kedua orang tuanya dalam kecelakaan maut itu dikonfirmasi oleh Lurah Ntobo, Kota Bima, Aswim.

"Nama M Yamin dan Marwiyah, pasangan suami istri asal dari kelurahan Ntobo," kata Aswim setelah dikonfirmasi oleh media.

Kata Aswim, orang tua Aqsa, M Yamin itu pernah tinggal di RT 03 RW 01 Kelurahan Ntobo, Kota Bima. Tetapi ia sudah puluhan tahun rantau di Balikpapan.

Baca Juga: Sukses Jual Foto Selfie, Begini Ghozali Everyday Menjualnya di OpenSea!

Sementara itu, selain menyebutkan Aqsa bersama kedua orang tuanya terlibat dalam kecelakaan maut, Aswim juga menyebutkan bahwa ketiganya selamat.

Namun M Yamin, ayah dari Aqsa sampai saat itu sedang dirawat intensif di rumah sakit lantaran kondisinya sangat kritis.

Tangkap Layar: Seorang Laki-laki yang dirawat di sebuah tepat seperti kamar rumah sakit. Pria tersebut diduga M Yamin.
Tangkap Layar: Seorang Laki-laki yang dirawat di sebuah tepat seperti kamar rumah sakit. Pria tersebut diduga M Yamin. /@Sakral

Kendati demikian, informasi yang beredar terkait orang tua Aqsa dalam kecelakaan tersebut tewas, ternyata itu berita palsu alias hoax.***

Editor: Zainul Abidin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini